Penerapan Prinsip Manajemen Organisasi Pada Unit Bisnis Kedai Kopi Skala Mikro untuk Meningkatkan Efisiensi Operasional dan Daya Saing di Indonesia: Literatur Review

  • Calvin Andre Dwinata Universitas Amikom Purwokerto
  • Jalal Said Safi’i Universitas Amikom Purwokerto
  • Idris Maulana Universitas Amikom Purwokerto
  • Ilham Albana Universitas Amikom Purwokerto
Keywords: Efisiensi Operasional, Kedai Kopi Mikro, Manajemen Organisasi, Daya Saing

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meninjau dan mensintesis literatur ilmiah mengenai penerapan prinsip manajemen organisasi pada unit bisnis kedai kopi skala mikro di Indonesia untuk meningkatkan efisiensi operasional dan daya saing. Metode yang digunakan adalah narrative review, dengan proses pencarian literatur melalui Google Scholar, SINTA, dan GARUDA. Identifikasi awal memperoleh 35 jurnal, kemudian 5 jurnal dieliminasi karena duplikasi, 12 jurnal dieksklusi pada tahap skrining judul dan abstrak, serta 8 jurnal dieksklusi pada evaluasi full text. Sebanyak 10 jurnal memenuhi kriteria inklusi dan dijadikan sumber utama dalam analisis. Hasil kajian menunjukkan bahwa penerapan prinsip manajemen organisasi, yang mencakup pengendalian keuangan, perencanaan operasional, digitalisasi pencatatan, dan manajemen risiko, berkontribusi pada peningkatan efisiensi operasional. Peningkatan ini terlihat dari percepatan proses kerja, standardisasi prosedur (SOP), pengelolaan inventaris yang lebih akurat, dan peningkatan akurasi pencatatan keuangan. Efisiensi operasional tersebut kemudian berdampak pada peningkatan daya saing melalui kualitas pelayanan yang lebih baik, konsistensi produk, serta kemampuan UMKM dalam menawarkan harga yang kompetitif dan memanfaatkan strategi pemasaran digital. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa prinsip manajemen organisasi memiliki hubungan yang erat dengan efisiensi operasional dan daya saing kedai kopi skala mikro. Temuan ini menegaskan bahwa penguatan manajemen internal, terutama pada aspek keuangan, operasional, dan risiko, menjadi faktor penting dalam mendukung keberlanjutan dan keunggulan kompetitif UMKM kedai kopi di Indonesia.

References

Alfitrah, H. (2025). Penerapan efisiensi operasional dalam proses produksi minuman di Coffeeshop Kalabumi. Jurnal Manajemen dan Bisnis, 3(2).

Aryowibowo, A. J., Maruta, A., & Maduwinarti, A. (2025). Pengaruh kualitas pelayanan dan harga produk terhadap keputusan pembelian di Kedai Kopi Satuju Daerah Karangrejo Sawah Wonokromo. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, 18(3).

Dewita, K. P., & Rahayu, N. P. W. (2025). Risk management's role in coffee shop business continuity: The case of Brewandy. Journal of Business Management, 6(1), 31-37. https://doi.org/10.37638/bima.6.1.31-7

Isma, Agustina, B. P., Sari, S. M., Apriliani, R., Afriani, S., & Salva, R. I. (2025). Analisis ruang lingkup manajemen keuangan mikro pada usaha Kedai Kopi Kulo di Sangatta Utara. Jurnal Ekonomi Manajemen dan Bisnis, 3, 624-637. https://doi.org/10.62017/jemb

Nainggolan, Y. T., Balloteng, B. N., Zahra, M. N. A., Al'idrus, M., Marvin, M., Putri, F. C., Pratiwi, S. R., Irna, R. A., & Rahmawati, M. (2025). Digitalisasi pencatatan keuangan UMKM dengan aplikasi Akuntansiku pada Kedai Kopi Jo. Jurnal Pengabdian Masyarakat.

Ni Made Ayu Wahyuni, Wirga, I. W., & Asta, N. P. R. N. (2025). Strategi pemasaran melalui media sosial pada UMKM NyarikKopi melalui pendekatan analisis SWOT. Journal of Society and Business, 1, 235-258.

Putra, G. N. K., Praptono, B., & Meh, R. (2025). Strategi pengembangan bisnis pada Kopi Radono untuk meningkatkan daya saing. Jurnal Manajemen Strategis.

Rahma, N. A., San, F. A. N. B. A., & Suarsa, A. (2025). Uncovering the sustainability practices of MSMEs coffee shop in Bandung with PESTEL analysis. Formosa Journal of Multidisciplinary Research, 4(9), 4377-4396. https://doi.org/10.55927/fjmr.v4i9.477

Santi Rimadias, Soetadi, M. A., Jonathan, J., Wellianto, K., Muhammad, A., Novaristo, N., Chow, C., & Natasya, N. (2024). Strategi promosi untuk meningkatkan daya saing UMKM Kedai Gading Serpong. Jurnal Pelayanan Masyarakat, 1(4), 70-81. https://doi.org/10.62951/jpm.v1i4.915

Tama, A. Y., & Widyarta, A. (2023). Pembangunan digitalisasi UMKM melalui program Warkop Digital. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2).

Published
2025-12-22
How to Cite
Calvin Andre Dwinata, Jalal Said Safi’i, Idris Maulana, & Ilham Albana. (2025). Penerapan Prinsip Manajemen Organisasi Pada Unit Bisnis Kedai Kopi Skala Mikro untuk Meningkatkan Efisiensi Operasional dan Daya Saing di Indonesia: Literatur Review. Jurnal Organisasi Dan Manajemen Indonesia, 3(3), 184-194. Retrieved from https://ejournal.mediapenamandiri.com/index.php/jomi/article/view/122
Section
Articles